Cep Guntur mahasiswa prodi Manajemen telah mengikuti kegiatan Pasanggiri Mojang Jajaka Karawang tahun 2019. Kegiatan dimulai dari tanggal 5 juli 2019 (teknikal meeting) kemudian seleksi 7 juli 2019, dan tanggal 8 juli – 17 juli (karantina). Kegiatan yang di selenggarakan oleh Dinas Pariwisata Dan Buadaya Kabupaten Karawang di ikuti oleh 60 peserta sampai terjaring menjadi finalis sebenyak 30 peserta. Kegiatan ini bertujuan selain untuk mencari perwakilan mojang dan jajaka karawang adalah menumbuhkan rasa pemuda dan pemudi untuk lebih mengenal lagi terkait wisata dan budaya karawang sekaligus bagaimana cara melestarikannya.